Jum'at, 5 Desember 2025
Gerakan Tanam Pohon dan Tebar Benih Ikan di Sendang Slaji Desa Sumberaji Kec. Kabuh

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Bupati Jombang Warsubi, S.H.,M.Si. dan Wakil Bupati Jombang Salman udin, S.Ag.,M.Pd. Turut hadir pula Camat Kabuh, Komandan Sattar 222, Danramil Kabuh, Kapolsek Kabuh, dan Kepala Desa se-Kecamatan Kabuh.
 

 


Kegiatan dimulai dengan Pembukaan yang dipimpin oleh Bupati Jombang, kemudian dilanjutkan dengan sambutan Camat Kabuh, Doa bersama, kemudian serah terima bibit pohon dan benih ikan secara simbolis oleh Bupati Jombang kepada Kepala Desa Sumberaji. Dan dilanjutkan dengan penanaman pohon dan sebar benih ikan secara bersama-sama.

Aksi tanam pohon dan tebar benih ikan dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Menanam Pohon Indonesia (HMPI), Hari Cinta Puspa Satwa Nasional (HCPSN) dan Hari Amal Bhakti ke-80.

Kegiatan tersebut dilaksanakan dengan tujuan dapat melestarikan lingkungan dengan menanam pohon dan menjaga ekosistem agar tetap seimbang.

#kabuhjombang #jombangkeren
#kabuhtercinta #harimenanampohonindonesia #haricintapuspadansatwanasional #hariamalbaktikemenag